Siapa yang tidak kenal Elon Musk, salah satu sosok dibalik suksesnya Tesla yaitu perusahaan otomotif listrik yang berlokasi di Amerika Serikat. Pada tahun 2020 Tesla sukses menjadi perusahaan otomotif terkaya dunia. Karier Elon Musk yang dapat dibilang cukup luar biasa membuatnya menjadi wirausahawan dan seorang pemimpin yang luar biasa. Lalu apa rahasia dibalik suksesnya gaya kepemimpinan Elon Musk?
Elon Musk merupakan seorang Pemimpin Transformasional, Apa itu?
Pemimpin transformasional adalah pemimpin yang menginspirasi para pengikutnya untuk menyampingkan kepentingan pribadi mereka. Hal ini demi kebaikan organisasi dan mampu memiliki pengaruh yang luar biasa pada diri para pengikutnya. Pemimpin transformasional ditandai dengan kemampuan mereka untuk menginspirasi, memotivasi, dan bekerja sama dengan tim untuk menghasilkan hasil yang luar biasa. Beberapa Pemimpin perusahaan mempekerjakan orang untuk menyelesaikan tugas yang membosankan. Sedangkan Pemimpin transformasional mengelilingi diri mereka dengan orang-orang yang ingin mengubah dunia.
Apa saja sih Trik dari Gaya pemimpin Transformasional?
- Menginspirasi Tim Kerja
Salah satu prinsip pemimpin transformasional adalah memiliki sebuah visi dan membuat orang lain tidak hanya mempercayainya tetapi juga cukup terinspirasi untuk membantu mewujudkannya. Belajar dari Elon Musk yang merupakan seorang yang sangat berambisi. Musk selalu membayangkan tiga atau empat hal ke depan dan tidak pernah membayangkan sebuah kegagalan, sehingga keyakinan seperti itu selalu membuat tim nya terinspirasi.
- Sangat Menghargai Komunikasi
Komunikasi merupakan sesuatu yang didorong Musk kepada karyawan nya untuk dilakukan seefisien mungkin. CEO perusahaan mobil tersebut selalu mendorong timnya untuk berkomunikasi secara langsung, cepat dan untuk selalu mengabaikan segala jenis “rantai komando”. Menurut Musk, komunikasi harus berjalan melalui jalur terpendek yang diperlukan untuk menyelesaikan bukan melalui jaringan orang-orang dengan segala tingkatan profesi dalam perusahaan. Cara untuk menyelesaikannya adalah dengan membiarkan arus informasi yang bebas di antara semua tingkatan.
- Feedback yang Membangun
Elon Musk selalu memberikan satu nasihat untuk dirinya dan tim nya yakni “masukan yang berkelanjutan”. Menurut Musk, peran feedback sangatlah penting untuk menjadi pegangan untuk terus memikirkan apa yang telah kamu lakukan dan bagaimana kamu bisa melakukannya dengan cara yang lebih baik dari sebelumnya.
- Membenci Meeting
Model efisiensi yang sama diterapkan oleh Musk pada semua hal termasuk aktivitas yang paling tidak disukai di semua tempat kerja yaitu rapat. Musk tidak segan untuk mengesampingkan pertemuan yang tidak perlu dan tidak menghasilkan kesimpulan yang berarti. Menurut Musk rapat yang berlebihan merupakan penyakit buruk bagi perusahaan besar. Sebaiknya dihentikan semua rapat besar kecuali kamu yakin rapat tersebut memberikan nilai kepada seluruh orang yang terlibat dan buatlah rapat menjadi sangat singkat.
- Mudah Beradaptasi
Salah satu kekuatan terbesar yang dimiliki Elon Musk adalah kemampuan untuk beradaptasi dan mengubah arah dengan cepat. Musk dikenal sebagai pribadi yang dapat merubah pikiran maupun keputusan nya dengan cepat berdasarkan apapun yang membutuhkan perhatian pada saat itu. Hal ini menjadikan Musk seorang pemimpin yang tanggap terhadap situasi.
Nah setelah membaca penjelasan pemimpin transformasional di atas ada yang sudah kamu banget nggak nih? Jika ada ayo mulai tanamkan diri untuk menjadi seorang pemimpin, minimal pemimpin untuk dirimu sendiri ya.